Kamis, 29 September 2016

MA Takhossus Miftahul Huda Rawalo

MA Miftahul Huda atau MA Takhossus Miftahul Huda adalah: Madrasah Aliyah atau setara Sekolah Menengah Atas di bawah naungan Pondok Pesantren Miftahul Huda Pesawahan. Didirikan pada tahun 1996 dan mulai beroperasi tahun 1997/1998 sebagai wasilah dari Pendiri Pondok Pesantren Miftahul Huda Pesawahan KH. Zaeni Ilyas bin KH. Ilyas beserta istri Ny.Hj. Muttasingah binti KH. Badawi Khanafi (Pendiri Pon Pes Al-Ihya 'Ulumaddin Kesugihan Cilacap). MA Takhossus Miftahul Huda didirikan sebagai media dakwah islamiyah serta pengabdian sabilillah.

Pada tahun 2015 MA Takhossus Miftahul Huda mendapat Mendapat nilai "B" dalam akreditasi BAN. MA Takhossus Miftahul Huda memiliki tiga Program Jurusan, yaitu : Jurusan Ilmu Pengetahuan Alam (IPA), Jurusan Ilmu Pengetahuan Sosial (IPS) dan Keagamaan. 
 
Seiring perjalanan waktu yang dilalui, MA Takhossus Miftahul Huda juga mengembangkan terobosan-terobosan baru dalam upaya mewujudkan cita-cita para pendiri, yaitu :

MEMBUKA PROGRAM KELAS TAKHOSUS
  1. Takhossus Tahfidzul Qur'an
  2. Takhossus Kajian Kitab Kuning
  3. Takhossus Otomotif dan Komputer (OTKOM)

Kepala Madrasah
KH. Ulul Albab, S.Pd.I., Al-Hafidz


Alamat : Komplek Pon Pes Miftahul Huda Pesawahan Rawalo Banyumas 53173
Telp./
/ WA : 085291176549 / 085600591115